banner 728x250

Kopkar TPK Koja Gelar RAT 2024

Kopkar TPK Koja Gelar RAT 2024 "Menuju Profesionalisme, Berintegritas, dan Amanah."

MDI NEWS | Jakarta – Pada acara pembukaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) 2024 Kopkar TPK Koja yang bertema “Menuju Profesionalisme, Berintegritas, dan Amanah” pada Rabu (20/3) di Gedung TPK Koja, Jakarta, terlebih dahulu dilakukan santunan secara simbolis kepada 8 anak yatim.

Sebanyak 6 anak dari 8 anak yatim yang disantuni adalah asuhan Yayasan GMMI Generasi Millenial Mandiri Indonesia dari Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara.

banner 325x300

Santunan ini merupakan bentuk kepedulian Kopkar TPK Koja terhadap anak-anak yatim piatu di wilayah sekitar.

Kopkar TPK Koja menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) 2024 dengan tema “Menuju Profesionalisme, Berintegritas, dan Amanah” pada Rabu (20/3) di Gedung TPK Koja, Jakarta. RAT ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anggota koperasi melalui optimalisasi peran strategis Kopkar TPK Koja.

Kopkar TPK Koja memprioritaskan beberapa langkah strategis, antara lain, memperbarui perizinan, dokumen hukum, dan AD/ART. Menganalisis dan memitigasi visibilitas bisnis untuk memastikan keuntungan dan kelayakan.

Kopkar TPK Koja berhasil menghemat keuangan dan menghasilkan pemasukan rata-rata Rp50 juta per bulan sejak November 2023 hingga Februari 2024.

Ketua Umum Kopkar TPK Koja, Budi Hartono, menegaskan komitmennya dan seluruh pengurus untuk menjalankan profesionalisme, transparansi, dan kredibilitas selama mengemban amanah.

“Ada pakta integritas dari saya dan seluruh pengurus terkait profesionalisme, transparansi, dan kredibilitas selama mengemban amanah, tidak boleh dilanggar atau pun dicederai,” tegas Budi Hartono dalam sambutannya.

GM TPK Koja Ali Mulyono selaku Pembina Kopkar TPK Koja menyatakan dukungannya terhadap langkah positif Kopkar TPK Koja untuk membenahi dan membangun koperasi agar lebih baik di masa depan.

“Tema RAT tahun ini, ‘Profesionalisme, Berintegritas, dan Amanah’, sangat menarik. Manajemen TPK Koja akan mendukung langkah positif Kopkar TPK Koja untuk membenahi dan membangun Koperasi agar lebih baik lagi pada masa mendatang,” kata Ali Mulyono.

Hadir dalam RAT 2024 Kopkar TPK Koja. Pembina Kopkar GM KSO TPK Koja Ali Mulyono. Ketua Umum Serikat Pekeeja TPK Koja Farudi. Kepala Seksi Koperasi dan UKM Jakarta Utara Raden Andriyanto Prabowo. Dewan Pengawas, Pengurus, dan Anggota Kopkar TPK Koja.

RAT 2024 Kopkar TPK Koja menunjukkan komitmen koperasi untuk meningkatkan profesionalisme, integritas, dan amanah dalam menjalankan perannya untuk meningkatkan kesejahteraan anggota. Dukungan dari Manajemen TPK Koja menjadi modal penting bagi Kopkar TPK Koja untuk mencapai tujuannya.

(Zaskiyah)

 

https://aksigenerasi.org/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *