banner 728x250

Mohammad Hafid Nasir Keberadaan Alun alun Hutan Taman Albar Kota Depok Merupakan Sarana Wisata bagi Warga Depok

MDI.NEWS – Depok. Wali Kota Depok Dr. KH. Mohammad Idris.Lc.,MA telah meresmikan Taman Alun- alun dan Hutan Kota Wilayah Barat ( Taman Albar). Pada hari Kamis, 19 September 2024 bersama jajaran Pemda kota Depok dan Masyarakat Depok.

banner 325x300

Hadir Pula Wakil Walikota Depok H. Imam Budi Hartono dan Istri, Elly Farida Anggota DPRD Propinsi dari Fraksi PKS, Mohamad Hafid Nasir Anggota DPRD Kota Depok dari Fraksi PKS. Jumat, (20/09/2024).

 

Turut mengundang dari masing -masing Kecamatan, Kelurahan kota Depok, RT RW, Tokoh Masyarakat, Komunitas dan juga pihak kepolisian Polres Depok. Ikut menyaksikan pembukaan Taman Alun-alun Hutan Kota Wilayah Barat ( Taman Albar).

 

Dr. KH. Mohammad Idris menyampaikan dalam sambutan peresmian Taman Alun-alun Hutan Kota Wilayah Barat ( Taman Albar) bahwa Fungsi Taman Alun- alun Hutan Kota ini banyak sekali diantaranya sebagai Fungsi Ekonomi, Bencana, Sosial, Sarana Public sebagai tempat untuk saling bertemu antar warga Depok, Wisata dan juga bagian dari pemerataan di kota Depok.

Walikota Depok Meresmikan Alun alun Taman dan Hutan Kota Depok di Kecamatan Bojongsari Kota Depok, Kamis 19 /09/24.

Maka kedepan tidak ada lagi istilah Margonda Sentris atau Depok sentris, semua juga menjadi Sentral seperti hari ini di Bojong sari. Tahun depan Inya Allah akan di teruskan pembangunan oleh Pak Imam selaku Wakil Walikota depok di bagian barat yaitu gelanggang olah raga.

 

” Saudara -saudara sekalian ini adalah sebuah karya atau hasil kerja bersama bukan hanya pemerintah tapi juga masyarakat, perusahaan dan juga media turut serta dalam pembangunan Alun-alun Taman Kota ini kolaborasi inilah yang kami harapkan kedepan bisa lebih efektif “, ujar Wali kota Depok.

 

Taman ini kita namakan ” Taman Sejahtera ” Kenapa karena nanti akan di bangun Tugu sejahtera jadi Kota Depok punya tiga Tugu, yang pertama Tugu Maju yang di simbol kan dengan Jam yang berada di Proklamasi yang harus sudah di renovasi, Tugu Budaya yang berada di Fly over Universitas Indonesia, ketiga Tugu Sejahtera yang akan di bangun di Alun-alun Taman Kota Depok.

 

Oleh sebab itu, kita beri nama Taman Albar yang berada di Alun-alun Taman Hutan kota Depok. Ketika kami berkunjung ke sini bertemu dengan masyarakat kemaren banyak yang menyampaikan Aspirasi agar di sekeliling Setu Muara ini di buat Joging Track, maka ini adalah kewenangan dari Propinsi untuk bisa di realisasikan maka saya titip kepada Ibu Elly Farida agar Aspirasi masyarakat ini bisa di sampaikan ke Propinsi.

” Kita berdoa kepada Allah SWT semoga kita diberikan keselamatan kenyamanan, keamanan di tempat ini, dan juga kesehatan kepada orang -orang yang menghuni dan yang meramaikan tempat ini, dan juga kita berlindung kepada Allah SWT agar terhindar dari berbagai gangguan -gangguan tempat ini “, harapnya.

 

Anggota DPRD Kota Depok Periode 2024 – 2029 Mohamad Hafid Nasir mengatakan Saya atas nama warga Depok mengucapkan terimakasih kepada pemerintah dan DPRD Kota Depok atas peresmian Alun -alun Taman dan Hutan Kota Depok Wilayah Barat di kecamatan Bojongsari.

 

“Berharap bisa menjadi Destinasti wisata yang dapat dirasakan kebermanfaatan oleh warga kota Depok , setelah tahun 2020 pemerintah kota Depok telah meresmikan Alun alun wilayah timur di daerah Grand Depok City kecamatan Cilodong”, jelasnya.

Anggota DPRD Kota Depok Periode 2024-2029 Mohamad Hafid Nasir Bersama Istri di Jembatan Gantung yang baru di bangun sebagai sarana Expresi bagi para Youtuber dan Instagram di Kota Depok.

Setelah saya melihat kondisi Alun alun Hutan Taman Kota cukup bagus, terlebih ada jembatan gantung diatas Setu Tujuh Muara . Nah ini sangat Instagram mablel buat para Youtuber, Komiker, atau siapapun yang ingin mengekspresikan keberadaannya di Alun alun Hutan Taman kota.

 

Pemandangan warna warni jembatan gantung sangat luar biasa mencerminkan kemajuan kota depok dan keguyuban yang sudah dilaksanakan oleh pemerintah depok selama ini.

 

“Harapannya ada fasilitas olahraga raga yang dibangun seperti lapangan futsal, ada spot spot yang bisa dimanfaatkan oleh para pelaku UMKM ini merupakan yang terpenting buat keberadaan Alun alun Hutan Taman kota Depok para pelaku UMKM untuk bisa mensosialisasikan produk produknya termasuk juga para penjual beli ikan”, ungkapnya.

Alun alun Hutan Taman Kota Depok bisa dimanfaatkan bagi komunitas Senam untuk menjaga kesehatan masyarakat Kota Depok.

Sehingga bisa mengurangi pengganguran di kota Depok untuk memberdayakan mereka dan bisa memfasilitasi mereka untuk bisa berkembang pelaku UMKM yang sukses.

 

” Harus kita syukuri keberadaan Hutan Taman kota wilayah barat setelah tahun 2020 Alun- alun Taman kota di wilayah timur. Tentu dengan keterbatasan anggaran pemerintah kota Depok kita semua harus bersyukur pembangunan bisa dilakukan secara bertahap “, sambungnya.

Tersedia juga spot bagi Para Pelaku UMKM dan Juga Para Pelaku bibit Ikan di Kota Depok.

Sehingga memang ini adalah janji politik Mohamad Idris dan Imam Budi Hartono sebagai kepala Daerah yang sudah direalisasikan di penghujung tahun 2024 sehingga pembangunan ke depan akan dilakukan secara bertahap .

 

Tentunya akses – akses jalan yang dirasa perlu untuk di tingkatkan fasilitasnya bisa dianggarkan karena memang akses jalan menuju Alun alun Hutan Taman kota Depok ini sudah bagus. Hanya saja perlu di tingkatkan untuk keberadaan lahan parkir yang nyaman bagi pengguna kendaraan.

 

“Keberadaan Hutan Kota Depok dapat di manfaatkan oleh para pelaku UMKM, Komunitas Goes, Komunitas Senam dan juga warga Depok yang mau berolah raga untuk bisa menjaga kesehatan dan kebugaran “, tambahnya.

 

 

Wartawan : Kerry

 

 

 

 

https://aksigenerasi.org/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *